Ruangan dapur merupakan ruangan yang sering anda kunjungi setiap hari untuk melakukan kegiatan masak memasak, cuci piring, makan bersama dan juga tempat anda menyimpan makanan. Saat anda sering masak memasak didapur seperti menggoreng, merebus, dan hal itu dapat memungkin terkena nya cipratan air, minyak dan tumpahan bumbu-bumbu yang anda gunakan untuk memasak.
Terutama jika anda memiliki hobi untuk memasak pastinya dalam sehari anda bisa banyak masuk kedapur sehingga anda pastinya meninggalkan jejak yang ada didinding dapur anda maka anda harus segera membersihkan nya. Sehingga dinding anda perlu dilapisi dengan bahan yang antu noda seperti keramik, sehingga dengan begitu kemungkinan terjadi nya dinding anda rusak akan semakin kecil.
Anda juga dapat memberikan pelapis di dinding keramik anda agar tidak gampang kotor, agar lebih terasa nyaman dan adem sehingga anda akan betah sehari memasak dan melakukan hobi anda seperti membuat kue didapur. Anda dapat memilih keramik yang digunakan untuk dinding dapur yang menggunakan marble dan juga finishing yang glossy karena bahan seperti ini sangat mudah dirawat.
Akan tetapi resiko keramik anda terkena minyak setiap hari saat kegiatan memasak tidak dapat dihindari, sehingga lama kelamaan keramik anda juga dapat berubah war na sehingga dapat berlumut dan menghitam jika anda tidak sering membersihkan. Sehingga untuk itu anda dapat membeli sesuatu yang dapat melindungi keramik anda agar tidak terkena cipratan minyak.
Cara Ampuh Hilangkan Noda Pada Alat Dapur Selesai Memasak
Memang saat mengolah makanan sendiri dirumah akan sangat bagus dikarenakan lebih higenis dan juga dapat berhemat, akan tetapi anda harus rajin untuk merapikan dan juga membersihkan nya dengan begitu dapur anda akan terlihat indah saat dipandang. Inilah beberapa cara yang dapat anda gunakan untuk membantu membersihkan dapur anda, simak penjelasan berikut ini :
1. Menggunakan Garam Dan Sabun Cuci Piring
Daki tidak hanya terdapat dibagian tubuh saja akan tetapi daki dapat tertinggal saat anda selesai masak memasak sehingga alat alat dapur anda seperti kompor dan dinding yang terciprat minyak dan kotor dapat anda scrub untuk menghilangkan dakinya, campurkan lah dua bahan tesebut dan diaduk rata sehingga terlihat seperti scrub sehingga anda dapat menggosokan nya diseluruh sela-sela dinding.
2. Menggunakan Baking Soda
Saat anda menggunakan baking soda untuk membuat kue, untuk menghasilkan kue yang mengembang dan sangat empuk. Ternyata dapat juga digunakan untuk membersihkan beberapa peralatan rumah dan dinding dapur yang memiliki noda yang berkerak dan juga kuning yang menempel.
Karena sifat nya yang basah akan bertemu dengan asam hal ini dapat menjadikan nya cairan untuk menghilangkan kerak dan juga minyak yang membandel. Cara nya juga dapat anda lakukan dengan sangat mudah anda dapat mencampurkan baking soda dan cuka putih dan diaduk hingga merata sehingga bereaksi mengeluarkan busa-busa. Tuangkan Kebagian yang membandel dan diam kan 20 menit – 1 jam.
3. Pakai Cairan Alkohol
Alkohol juga dapat berguna untuk banyak hal, seperti untuk menyerap noda yang berminyak, kain, ataupun permukaan yang berminyak. Anda dapat menuangkan beberapa tetes alkohol ke tempat yang ingin anda hilangkan seperti noda minyak dibaju, ataupun dikeramik anda. Biarkanlah sampai beberapa menit lalu anda dapat membilasnya dengan kain pel yang basah hingga bersih.
Anda juga harus menjangkau setiap sudut di sela-sela dinding, sehingga anda dapat memastikan sudah membersihkan seluruh sisa makanan atau bumbu dan minyak yang ikut terciprat dan menempel disela-sela. Tidak hanya di dinding tempat anda masak saja pastinya minyak tersebut akan menciprat kedaerah lantai, anda juga dapat menggunakan alkohol untuk membersihkan nya.
4. Menggunakan Cairan Ammonia
Cairan ini juga digunakan apabila kerak yang ada di dinding anda sudah mengendap bahkan menimbulkan noda-noda hitam yang sangat terlihat bahkan dari kejauhan. Anda juga harus berhati-hati saat menggunakan nya, karena memiliki zat berbau yang sangat menyengat. Karena cairan ini memiliki zat kimia yang sangat kuat, sehingga cara pemakian nya cukup dilarutkan dengan air biasa saja dan digosok kedinding yang kotor .
Minyak yang membandel memang sangat membuat kita kesal karena harus berkali-kali mengepel dan membersihkan nya agar terbebas dari minyak, Apalagi jika ada sudut-sudut ruangan yang tidak dapat dijangkau oleh kain pel, sehingga anda harus memiliki effort yang lebih untuk membersihkan nya.